Sunday 26 June 2016

DO’A / NIAT ZAKAT FITRAH


1. Niat zakat Fitrah untuk diri sendiri
نَوَيْتُ أَنْ اُخْرِجَ زَكَاةَ الْفِطْرِ عَنْ نَفْسِىْ فَرْضًا لِلَّهِ تَعَالَى

2. Niat zakat Fitrah untuk Istri
نَوَيْتُ أَنْ أُخْرِجَ زَكَاةَ الْفِطْرِ عَنْ زَ وْجَتِيْ فَرْضًا لِلَّهِ  تَعَالَى

3. Niat zakat Fitrah untuk anak laki-laki atau perempuan
نَوَيْتُ أَنْ أُخْرِجَ زَكَاةَ الْفِطْرِ عَنْ وَلَدِيْ, ……… / بِنْ + تـِيْ ………… فَرْضًا ِللهِ تَعَالَى

4. Niat zakat Fitrah untuk orang yang Ia wakili
نَوَيْتُ أَنْ أُخْرِجَ زَكَاةَ الْفِطْرِ عَنْ (…..) فَرْضًا للهِ تَعَالَى

5. Niat zakat Fitrah untuk diri sendiri dan untuk semua orang yang ia tanggung nafkahnya
نَوَيْتُ أَنْ أُخْرِجَ زَكَاةَ الْفِطْرِ عَنِّىْ وَعَنْ جَمِيْعِ مَا يَلْزَمُنِـيْ نَفَـقَـاتُهُمْ شَرْعًا فَرْضًا لِلهِ تَعَالَى

6. Do’a Menerima Zakat
ءَاجَرَكَ اللهُ فِيْمَا اَعْطَيْتَ وَبَارَكَ فِيْمَا اَبْقَيْتَ وَجَعَلَ اللهُ لَكَ طَهُوْرًا

Monday 20 June 2016

PEMBELAJARAN AL QUR’AN HADITS (UAS Genap 2016)

PEMBELAJARAN AL QUR’AN HADITS
TARBIYAH 6-PAI.A-B-C / 2016
DOSEN PENGAMPU : AHMAD MUKHLASIN, M.Pd.I
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++

1.      Perhatikan perintah di bawah ini !
a. Buatlah 5 (lima) soal pilihan ganda sebagai pengukur keberhasilan hafalan peserta didik pada Qs. Al-A’rof ayat 52 !
b.  Buatlah 5 (lima) soal uraian berikut jawabannya untuk mengevaluasi pengajaran materi tentang “Idhom dan Iqlab” !

2.      Jelaska isi kandungan Qs. Al-Humazah ayat 1-9 dan berilah 3 (tiga) contoh metode berikut cara penerapannya untuk mempermudah tercapainya KD yang terkait dengan sikap peserta didik !

3.      Untuk mendapatkan hasil pembelajaran dan pemanfaatan alokasi waktu yang optimal, ada enam langkah yang bisa ditempuh guru pada waktu mengajar dengan mempergunakan media, langkah tersebut adalah: (1). Merumuskan, (2). Persiapan guru, (3). Persiapan Kelas, (4). Langkah penyajian pelajaran dan pemanfaatan media, (5). Langkah kegiatan belajar siswa, dan (6). Langkah evaluasi pengajaran. Jelaskan maksud dari langkah-langkah tersebut dan buatlah skema desain dengan tema materi “Pelestarian Alam” !

ILMU PENDIDIKAN ISLAM (UAS Genap 2016)

ILMU PENDIDIKAN ISLAM
TARBIYAH 2-PAI-B / 2016
DOSEN PENGAMPU : AHMAD MUKHLASIN, M.Pd.I
++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++++

1.   Manusia sebagai khalifah fil al-ardi  tentu bukan hanya kepentingan individu saja yang harus dipertahankan melainkan adanya keselarasan akal untuk memahami realita yang bersifat konkrit maupun realita yang bersifat spiritual. Jelaskan maksud dari realita yang bersifat konkrit dan realita yang bersifat spiritual terkait cara pemanfaatan akal !
      
2.   Eksistensi Pendidikan Islam di Indonesia sangat didukung oleh pemerintah melalui kurikulum sekolah formal maupun oleh masyarakat melalui tempat pendidikan non-formal yang keberadaanya sangat mempengaruhi perkembangan kebudayaan. Hal apa yang harus dipersiapkan oleh calon guru Pendidikan Agama Islam agar mampu mengembangkan kajian pendidikan Islam pada persaingan global !

3.  Pada kajian Paradigma pluralisme, Islam sebagai Agama yang secara tasktual menjelaskan penciptaan manusia berbeda-beda terutama pada masalah bangsa dan suku. Pola pikir dan sikap seperti apa yang seharusnya diterapkan supaya komponen etnis lokal tidak lebur dan langkah apa yang harus diterapkan supaya kebijakan pendidikan Islam dapat menjadi kebijakan bangsa ataupun suku !